Motor Susah Distarter: Yuk Cek Penyebabnya!

Motor susah distarter pasti membuat hati jengkel sendiri. Apalagi jika dalam keadaan terburu- buru. Apalagi jika motornya motor matic, wah tentu ini akan membuat kita semakin repot.

Mungkin kalau motor gigi, masih dapat menggunakan starter engkol yang biasanya juga tidak ribet dalam menggunakannya. Namun, taukah kalian jika motor susah distarter berarti merupakan tanda bahwa ada salah satu komponen yang menglami masalah?

Nah, inilah pentingnya untuk merawat sepeda motor secara rutin. Sebab, jika ada komponen yang rusak dapat berdampak ke bagian yang lain. Sehingga, lebih baik mencegah dengan melakukan servis rutin daripada sudah terlanjur rusak.

Biasanya, servis dilakukan saat awal- awal memiliki sepeda motor, setelah itu semakin lama maka semakin jarang motor mendapatkan perawatan. Padahal, semakin tua usia motor, tentu banyak komponen yang harus dipastikan kondisinya.

Komponen Yang Buat Motor Susah Distarter

Elektrik starter adalah salah satu bentuk kemajuan dalam dunia otomotif. Jika sepeda motor dulunya harus dinyalakan dengan starter engkol, kini hanya tinggal sekali pencet mesin dapat menyala.

Motor susah distarter merupakan salah satu masalah motor tua yang tentu saja jarang melakukan servis. Apabila motor susah distarter, maka ada beberapa komponen yang bisa menjadi penyebabnya.

Apa saja komponen yang dapat menyebabkan motor susah distarter? Berikut adalah ulasan lengkapnya. Selamat membaca!

Baca Juga: Yamaha Fino 125 Blue Core: Yuk, Ketahui Kelebihan & Kekurangannya!

Masalah pada Kabel dan Soket

Kabel dan sonket merupakan komponen yang paling sering menyebabkan motor susah distarter. Jadi, pada starter elektrik banyak sekali melibatkan kabel dan sonket. Maka, tidak heran jika hal ini yang sering menjadi penyebab utama starter rusak.

Maka pastikan semua kabel terpasang dengan benar sehingga arus listrik dapat mengalir dengan baik. Hal yang sama juga wajib dipastikan pada soketnya. Maka pastikan jika kabel terpasang dengan kondisi benar, sehingga arus listrik dapat dialirkan dengan benar.

Sayangnya karena getaran bahkan gigitan tikus, kabel serta soket ini bisa mengalami masalah. Kabel mungkin saja putus yang membuat aliran listrik terhenti. Lebih berbahaya lagi jika terjadi konsleting sehingga menimbulkan masalah pada komponen lain seperti lampu.

Mesin tidak akan menyala dan jika memang masalahnya ada pada kabel, bukan mengganti aki solusinya tetapi perbaikan kabel.

Motor susah distarter
Motor susah distarter (Sumber Gambar: Google)

Dinamo Starter Bermasalah

Penyebab motor susah distarter yang selanjutnya biasanya juga diakibatkan oleh dinamo starter yang bermasalah. Komponen ini secara langsung akan memutarkan gigi flywheel sehingga mesin dapat dinyalakan.

Ketika komponen ini rusak, maka perputaran tidak akan sampai ke flywheel. Perlu diketahui bahwa kerusakan dinamo starter adalah hal yang sangat langka karena komponen ini sebenarnya cukup aman.

Namun kerusakan bisa terjadi karena arang kumparan atau brush terputus bahkan gosong. Biasanya kerusakan dinamo starter dimulai dari terjadinya korslet. Posisi brush pun juga harus benar yaitu beradadi 4 titik, jika posisinya salah maka motor juga tidak mau hidup.

Jika permasalahannya adalah posisi tidak tepat, maka Anda hanya perlu mengetuk secara ringan. Berbeda ketika masalahnya adalah brush putus, maka Anda harus memperbaikinya di bengkel terdekat.

Jadi ketika Anda membersihkan starter namun tidak mau menyala, maka Anda dapat langsung mengecek bagian dinamo starter.

Starter Kurang Bersih

Penyebab motor susuah distarter juga bisa jadi dikarenakan srater kurang bersih. Ya, inilah kenapa kita harus rajin merawat motor kita bahkan sampai starternya. Sebab, kebersihan starter juga dapat mempengaruhi kinerja starter itu sendiri.

Potensi penyebab kedua adalah masalah kebersihan pada starter elektrik. Pada bagian tombol starter biasanya akan terbentuk kerak setelah digunakan sekian tahun. Kerak ini harus dibersihkan agar starter dapat berfungsi sempurna.

Motor susah distarter
Motor susah distarter (Sumber Gambar: Google)

Ketika starter terhambat oleh kotoran, maka alat tidak akan bekerja untuk menyalakan mesin. Tidak ada arus listrik yang terhubung dari starter sehingga membuat busi menyala.

Solusi yang bisa Anda lakukan sangatlah mudah yaitu membersihkan area starter terlebih dahulu sebelum membongkar komponen lainnya. Kemudian coba kembali untuk menekan tombol starter, seharusnya sepeda motor bisa menyala kembali.

Pada bagian tombol starter kerak sangat mudah muncul karena sering terkena hujan, debu, dan kotoran lainnya. Jadi, inilah pentingnya menjaga kebersihan kendaraan ya, guys.

Switch Rem Bermasalah

Switch rem yang bermasalaj juga merupakan penyebab motor susah distarter. Hal ini terjadi pada motor-motor baru yang mengharuskan Anda mengangkat standar sebelum Anda bisa menjalankannya.

Ketika standar sudah terangkat namun tetap tidak bisa distarter, maka Anda bisa memeriksa switch rem yang ada di motor Anda. Ya, sebab pengaman ini akan bekerja ketika Anda menurunkan standar samping maka mesin berhenti bekerja.

Hal ini akan bekerja berkat komponen switch rem yang dapat memutus arus listrik. Anda pun yang masih menurunkan standar samping tidak akan bisa menyalakan motor. Sayangnya komponen pengaman ini seringkali menjadi bumerang.

Pasalnya ketika posisi standar sudah mengalami kerusakan karena kotoran dan sedikit turun, maka membuat mesin tidak akan menyala. Anda harus memperbaiki standar dan komponen switch rem yang terhubung.

Motor susah distarter
Motor susah distarter (Sumber Gambar: Google)

Busi Melemah

Salah satu yang menjadi penyebab motor susah distarter adalah busi melemah. Wah, banyak sekali yang diakibatkan jika busi motor melemah atau rusak. Perlu diingat bahwa komponen yang satu ini memiliki masa pakai.

Nah, apabila kekuatannya sudah melemah, maka percikan api yang dihasilkan pun akan menurun. Efeknya kendaraan sulit dinyalakan meskipun Anda sudah membeli aki yang baru. Busi biasanya memiliki masalah pada bagian kepala atau elektrodanya.

Di mana busi akan mengalami keausan dan juga kotor. Apabila kemampuan busi sudah lemah lebih baik Anda melakukan persiapan untuk menggantinya. Lebih baik mengganti busi daripada aki karena biaya penggantian busi jauh lebih murah.

Baca Juga: 4 Tips Aman Mengemudi di Jalan Tol Untuk Pemula!

Ya, beberapa penyebab motor susuah starter diatas yang perlu diwaspadai. Selain itu, masih ada aki yang sudah soak, kompresi mengalami kebocoran, rusaknya bendik, sekring putus, dan beberapa sebab lainnya starter mengalami masalah.

Maka lakukan servis rutin untuk menghindari mtor susah distarter. Sebab, ketika motor susuah distarter tidak hanya mengganggu mobilitas Anda, namun juga akan membuat Anda mengeluarkan uang lebih untuk biaya perbaikan.

Lia

Menulis pertama kali di orapada dimulai tangga 3 Juni 2020. Fokus penulisannya seputar informasi dunia otomotif. Khususnya Mobil, Motor dan life plus. Termasuk tips dan kiat aplikasi berkendara dalam kehidupan sehari-hari.

All Post | Website

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *