Setiap kendaraan bermotor pasti terdiri dari sparepart. Perawatan yang baik pada sparepart akan membantu performa mobil menjadi prima. Sparepart mobil sendiri ternyata mempunyai banyak jenis.
Jenis sparepart mobil perlu Anda ketahui.
Sehingga, Anda dapat melakukan atau memilih jenis sparepart terbaik untuk mobil Anda. Sebab, salah dalam memilih jenis sparepart mobil untuk mobil Anda, dapat berpengaruh buruk pada performa mobil.
Spare Part merupakan sebuah barang yang berisikan berbagai komponen dalam suatu kesatuan dan memiliki fungsi tertentu. Spare part banyak dipakai di berbagai jenis kendaraan, sehingga jenis-jenisnya juga sangat beragam.
Spare part pasti memiliki kegunaan tersendiri, namun ada yang sistem kerjanya saling terkait dengan spare part lain. Setidaknya ada beberapa jenis sparepart mobil yang sangat penting untuk diketahui dan dipelajari sistem kerjanya.
Berikut adalah ulasan mengenai jenis sparepart mobil yang perlu Anda ketahui.
Jenis Sparepart Mobil
Ada tiga jenis sparepart mobil yang perlu Anda ketahui. Jenis sparepart mobil tersebut adalah original equipment manufacturer (OEM), aftermarket, dan tiruan (KW). Apa saja yang membedakan ketiga jenis sparepart mobil ini selai kualitasnya? Berikut ulasannya.
Baca Juga: Tips Membawa Bayi Berpergian Jauh Agar Tidak Rewel
Original Equipment Manufacturer Atau OEM
Jenis sparepart mobil yang satu ini dapat mudah disebut sebagai produk osisinil atau asli dari pabrik. Dimana sparepart jenis ini diproduksi oleh pihak manufaktur asal kendaraan atau pihak lain yang telah ditunjuk oleh perusahaan manufakur tersebut.
Mobil menjadi kendaraan yang dilengkapi dengan ratusan spare part. Tidak semua jenis onderdil bisa dibuat atau diproduksi oleh pihak manufaktur, sehingga ada beberapa jenis onderdil yang pembuatannya dialihkan ke perusahaan lain dan perusahaan tersebut sudah pasti ditunjuk oleh pihak manufaktur mobil.
Sehingga, tidak heran jika harga dari jenis sparepart mobil yang satu ini memiliki harga yang lebih tinggi. Hal ini karena sebanding dengan kualitas yang bagus dan jenis produk orisinil banyak ditemukan di industri otomotif. Sebab, dalam pembuatannya jenis sparepart yang satu ini untuk pembuatannya telah sesuai dengan standar yang diterapkan manufaktur.
Spare part ori meski lebih banyak digunakan di jaringan bengkel resmi agen pemegang merek (APM), kini juga dipasarkan di toko-toko perlengkapan mobil. Pabrikan sendiri menyarankan agar konsumen menggunakan spare part ori karena kualitasnya yang terjamin.
Aftermarket
Jenis sparepart ini juga disebut dengan sparepart non- pabrikan. Spare part mobil yang dibuat oleh non pabrikan adalah jenis yang diproduksi oleh perusahaan onderdil untuk kebutuhan segmen tertentu, sehingga tidak dibuat untuk kebutuhan normal kendaraan.
Spare part aftermarket tidak diproduksi oleh manufaktur mobil atau pihak yang ditunjuk, melainkan diproduksi oleh produsen onderdil umum berlisensi. Ya. Kita bisa menyebutnya dengan non- pabrikan.
Dimana perusahaan ini yang biasanya mmebuat tau memproduksi sparepart untuk keperluan modifikasi mobil seperti untuk hobi, kustomisasi, balap dan berbagai keperluan lainnya.
Untuk jenis barangnya lebih beragam dibanding sparepart original. Hal ini karena spare part aftermarket tidak terikat dengan manufaktur sehingga bebas dikreasi sesuai kehendak produsen. Inilah yang menarik dari jenis sparepart mobil aftermarket, dimana non pabrikan juga bisa membuat onderdil yang sesuai pesanan para klien.
Onderdil yang dihasilkan dari non pabrikan bisa memiliki kualitas sama bagusnya dengan hasil manufaktur atau bisa juga lebih bagus dibandingkan dengan spare part yang orisinal dari manufaktur. Hal ini karena mereka harus bersaing dengan jenis sparepart mobil original yang kualitasnya tidak diragukan.
Perlu diperhatikan, bahwa biasanya spare part non pabrikan tidak akan ada hubungannya atau tidak akan berelasi dengan pihak manufaktur mobil, namun pihak non pabrikan biasanya telah memiliki lisensi sebelum melakukan pembuatan onderdil.
Tiruan (KW)
Jenis yang terakhir adalah tiruan atau KW. Eum, sebenarnya KW merupakan salah satu istilah yang sangat familiar dalam dunia otomotif. Jadi, dapat ditebak bahwa sesuai namanya spare part tiruan atau KW adalah spare part yang dibuat nyaris ‘sama’ dengan yang original atau asli.
Yang berbeda adalah kualitas karena pembuatan spare part KW tidak mengikuti aturan standar pabrik. Hal ini dimaksud untuk menekan harga sehingga bisa dijual lebih murah.
Onderdil yang dinyatakan KW biasanya terbagi menjadi 3 yaitu KW 1, 2 dan 3. Biasanya ketiga kategori KW hanya memiliki sedikit perbedaan yaitu pada bagian tampilan atau bahan pembuatan yang dipakai.
Banyak juga yang beranggapan bahwa produk yang KW termasuk dalam kategori produk yang palsu, sehingga produk KW tidak akan diproduksi oleh perusahaan manufaktur mobil dan produk KW juga tidak akan memperoleh lisensi dari pihak manufaktur mobil.
Ketika Anda menggunakan onderdil KW, tentu sangatlah membahayakan untuk keamanan kendaraan Anda dan keselamatan, karena onderdil KW kualitasnya tidak sesuai standar keamanan.
Dari ketiga jenis spare part di atas, spare part KW tidak direkomendasikan oleh manufaktur mengingat beragam risiko yang mungkin timbul.
Manfaat Service Sparepart
Dikarenakan sparepart sangat penting untuk mobil. Maka Anda tidak boleh melewatkan servis berkala ataupun servis rutin. Sebab, walupun Anda menggunakan jenis sparepart mobil terbaik namun tidak dibarengi dengan perawatan maka sama saja, akan cepat rusak.
Servis berkala dan servis rutin merupakan hal yang penting untuk dilakukan oleh para pemilik kendaraan mobil. Meskipun servis tidak menjamin mobil bebas dari berbagai kerusakan dan kecelakaan, namun bisa menjaga komponen mobil tetap stabil.
Selain itu, melakukan servis dapat menjaga keselamatan para pengendara, karena mobil bisa tetap berjalan dengan stabil dalam berbagai kondisi jalan. Sebab salah satu penyebab kecelakaan yang sering terjadi karena kendaraan jarang mendapatkan servis.
Baca Juga: Rekomendasi Car Seat Untuk Anak Yang Aman & Nyaman
Ketika jarang mendapatkan servis, biasanya akan membuat beberapa sparepart bermaslah. Seperti sistem pengereman mobil menjadi jelek, oli mesin sedikit, rusaknya karet wiper kaca dan berbagai kerusakan lainnya.
Itulah jenis sparepart mobil dan manfaat melakukan sparepart mobil. Perhatikan pemilihan jenis sparepart untuk mobil Anda dan barengi dengan servis untuk perawatan. Sehingga, mesin mobil Anda akan memiliki performa yang maksimal.